Selasa, 10 Desember 2013

3 Game Terbaik Generasi Gaming - Versi JagatPlay

Postingan asli Jagat Play sebenarnya 30 Game Terbaik Generasi Gaming Saat ini, tapi saya hanya memilih 3 Saja,silahkan dilihat-lihat

Sumber : Jagat Play

1.Mass Effect 2





Ketika Pertama kali diperkenalkan dan dirilis oleh Bioware, Mass Effect tampil begitu inovatif,meramu semua hal positif dari game-game Bioware sebelumnya. Tidak lagi terperangkap di Citadel, Mass Effect 2 memungkinkan Anda untuk mengeksplorasi semesta lebih luas, dengan segudang side mission yang bisa dipicu, pilihan-pilihan dengan konsekuensi aksi yang membutuhkan pertimbangan tertentu, hingga mekanik gameplay yang begitu adiktif. Anda seolah menjadi saksi dari takdir Shepard yang jauh lebih besar, bagaimana karakter ini perlahan namun pasti, membentuk statusnya sebagai katalis utama untuk menyelamatkan tidak hanya Bumi, tetapi juga semesta. Kehadiran misterius seperti Illusive Man membuat Mass Effect 2 juga tampil luar biasa di sisi cerita.Sebuah masterpiece dari Bioware,pastinya!

2.GTA V

Inovasi tanpa henti,Rockstar tampaknya tidak pernah kehabisan ide untuk terus menyempurnakan setiap game yang mereka lahirkan ke pasaran, seperti GTA.Mekanisme tiga karakter yang terhubung dalam benang cerita yang sama, dunia yang lebih luas, segudang aktivitas yang menarik untuk dijajal,side mission, dan fitur online yang diterapkan di seri terbaru GTA V. Inovasi yang cukup untuk membuat tampil sebagai salah satu game Open World Terbaik yang pernah hadir di pasaran, apalagi mengingat statusnya sebagai sebuah current gen yang dirilis di konsol dengan teknologi terbatas sekelas PS 3 & XBOX 360.

3.Elder Scrolls V : Skyrim



Jika kita harus menyimpulkan daya tarik Elder Scrolls selama ini, maka kebebasan tampaknya menjadi kata yang paling tepat untuk itu. Kualitas sama yang juga ditawarkan oleh sang seri teranyar - Skyrim yang begitu luar biasa. Membawa daya tarik sebagian besar pesona Elder Scrolls di masa lalu, dunia yang luas dan kebebasan untuk melakukan apapun yang Anda inginkan di seri ini menghasilkan sebuah pengalaman tanpa batas. Tidak harus menjalani cerita utama, Anda bisa saja mengelilingi Skyrim secara acak dan menyelesaikan setiap dungeon hanya untuk kesenangan semata, atau sekedar mengumpulkan bahan baku dan mengembangkan senjata terkuat. Fakta bahwa setiap aksi Anda akan menghasilkan konsekuensi tertentu di dalam dunia yang terus bergerak dinamis membuat segalanya tampil jauh lebih "manis". Game yang cukup untuk membuat Anda terperangkap di kamar selama berbulan-bulan


oke hanya itu saja yang saya share,kalau mau lihat yang selengkapnya klik link ini :

Jagat Play

Happy Blogging